• SMKN 2 TUBAN
  • Brave for Success

SMK Negeri 2 Tuban Siapkan Peningkatan Kualitas Pendidik Lewat Pendampingan Teaching Factory

Tuban – SMK Negeri 2 Tuban menyelenggarakan rapat Tim Mutu pada hari Selasa, 4 Februari 2025, sebagai langkah strategis dalam mempersiapkan implementasi program pendampingan Teaching Factory (TEFA) yang berorientasi pada peningkatan kualitas profesional tenaga pendidik. Inisiatif yang dijadwalkan untuk dilaksanakan pada hari Rabu, 5 Februari 2025 ini, memerlukan koordinasi intensif guna mematangkan aspek teknis dan logistik. Rapat tersebut difokuskan untuk memastikan kelancaran dan efektivitas pelaksanaan program TEFA dalam mencapai tujuan peningkatan mutu pendidikan di lingkungan SMK Negeri 2 Tuban.

Kegiatan tersebut akan menghadirkan Dr. Sohidin, S.E., Ak., CA. Selaku founder and chairman of LPA mitrabijak Surakarta sebagai pemateri utama. Dalam rapat persiapan, berbagai hal penting dibahas, seperti penyelesaian surat menyurat yang mendesak, pengurusan perizinan, susunan panitia, serta berbagai rincian teknis terkait pelaksanaan acara.

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam peningkatan kualitas tenaga pendidik, khususnya dalam penerapan Teaching Factory (TEFA) yang kini menjadi fokus utama dalam pengembangan pendidikan vokasi. Pendampingan ini juga diharapkan dapat mememberikan pedoman bagi sekolah-sekolah lain yang ingin mengimplementasikan konsep TEFA, menjadikan SMK Negeri 2 Tuban sebagai referensi.

Kegiatan ini merupakan kelanjutan dari program sebelumnya, yakni Zoom meeting yang diadakan oleh Kepala SMK Negeri 2 Tuban bersama seluruh Wakil Kepala Sekolah, yang kemudian dilanjutkan dengan sosialisasi dan pengimbasan mengenai pelaksanaan TEFA di sekolah tersebut.

Dengan dilaksanakannya kegiatan ini, diharapkan kualitas pendidikan di SMK Negeri 2 Tuban dapat semakin meningkat dan menjadi contoh bagi sekolah-sekolah lainnya dalam menerapkan model pembelajaran berbasis industri melalui TEFA.

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Persiapan Uji Kompetensi Keahlian dan Sertifikasi LSP P-1 SMKN 2 Tuban Tahun Pelajaran 2024/2025 Digelar Melalui Rapat Koordinasi

Tuban, SMKN 2 Tuban – Guna memastikan kelancaran dan kesuksesan pelaksanaan Uji Kompetensi Keahlian (UKK) dan Uji Sertifikasi Lembaga Sertifikasi Profesi Pihak Pertama (LSP P

13/02/2025 13:41 - Oleh Administrator - Dilihat 135 kali
Hebat! Tim Basket SMK Negeri 2 Tuban Sukses Sabet Juara 3 di B'ANCE 3x3 Basketball & Dance Competition Sekaresidenan Bojonegoro 2024!

Tim bola basket SMK Negeri 2 Tuban berhasil meraih Juara 3 dalam pertandingan bola basket 3x3 tingkat Karisidenan pada acara B'ANCE 3x3 Basketball & Dance Competition Sekaresidenan

20/01/2025 10:30 - Oleh Administrator - Dilihat 264 kali
Sukses Besar! SMKN 2 Tuban Gelar Sosialisasi PTN dan PTS, Buka Wawasan Baru untuk Siswa

SMKN 2 Tuban menggelar kegiatan sosialisasi tentang perguruan tinggi negeri (PTN) dan perguruan tinggi swasta (PTS) pada hari Senin, 13 Januari 2025, yang dihadiri oleh berbagai perwa

16/01/2025 12:52 - Oleh Administrator - Dilihat 248 kali
Kepemimpinan Efektif Kunci Mutu Pendidikan Vokasi: SMKN 2 Tuban Gelar Penilaian Kinerja Kepala Sekolah

      Tuban, 3 Desember 2024 – Di tengah tuntutan kualitas pendidikan vokasi yang semakin tinggi, SMK Negeri 2 Tuban menunjukkan komitmennya melalui kegi

13/01/2025 10:25 - Oleh Administrator - Dilihat 245 kali
SMK Negeri 2 Tuban Tak Terkalahkan, Raih Juara 1 dalam MGMP Big SMK Jatim Cup 2024 Tingkat Kabupaten

SMK Negeri 2 Tuban kembali mencatatkan prestasi gemilang dalam ajang MGMP Big SMK Jatim Cup 2024 tingkat Kabupaten Tuban. Kompetisi yang diselenggarakan pada tanggal 12 November 2024 in

10/01/2025 08:42 - Oleh Administrator - Dilihat 267 kali
SMK Negeri 2 Tuban Sukses Gelar Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) OSIS dan MPK 2024

Tuban, 26 Oktober 2024 – SMK Negeri 2 Tuban sukses menyelenggarakan kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) OSIS dan MPK yang berlangsung selama dua hari, yaitu Jumat, 25 Okto

10/01/2025 08:36 - Oleh Administrator - Dilihat 258 kali
Tari Massal Meriahkan Peringatan HUT Kabupaten Tuban ke-731

Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Tuban yang ke-731 digelar meriah dengan berbagai rangkaian acara, salah satunya adalah tarian massal yang melibatkan perwakilan siswa dan g

03/12/2024 08:34 - Oleh Administrator - Dilihat 276 kali
Peringatan Hari Guru Nasional 2024 di SMK Negeri 2 Tuban: Meriah dan Penuh Makna

Peringatan Hari Guru Nasional di SMK Negeri 2 Tuban kali ini berlangsung dengan penuh semangat dan kebersamaan. Upacara bendera yang menjadi pembukaan acara digelar pada hari Senin, 2

02/12/2024 18:15 - Oleh Administrator - Dilihat 272 kali
SMK Negeri 2 Tuban Buktikan Kekuatan! Sabet Juara 3 di Bola Basket 3x3 Pekan Olahraga Pelajar Tuban 2024!

SMK Negeri 2 Tuban berhasil meraih Juara 3 dalam perlombaan Bola Basket 3x3 pada event Pekan Olahraga Pelajar Daerah Kabupaten Tuban Tahun 2024, yang berlangsung dalam rangka Piala Bupa

26/11/2024 09:43 - Oleh Administrator - Dilihat 307 kali
Kuliah Tamu Umum P4GN: Mendorong Indonesia Bersih dari Narkoba

  Tuban, 15 Oktober 2024 – Universitas Negeri Surabaya (UNESA) menggelar Kuliah Tamu Umum dengan tema “Indonesia Bersih dari Narkoba, dari UNESA Bersinergi untuk Neger

22/10/2024 12:52 - Oleh Administrator - Dilihat 392 kali